Kamis, 23 Agustus 2012

Masalah Penglihatan Pada Penderita Albinisme »

Masalah Penglihatan Pada Penderita Albinisme »

Masalah Penglihatan Pada Penderita Albinisme
Albinisme merupakan salah satu bentuk kelainan bawaan hipopigmentasi yang disebabkan karena kurang atau tidak adanya pigmen melanin pada mata, kulit, dan rambut. Selain penampilan fisik yang berbeda dari orang lain, albino (penderita albinisme) juga mempunyai beberapa gangguan, salah satunya pada penglihatan akibat tidak adanya melanin tersebut. 
 
Umumnya mata membutuhkan melanin untuk dapat melihat normal dan berpapasan dengan sinar ultraviolet. Seorang albino memiliki iris mata berwarna merah jambu yang disebabkan karena darah yang tampak mengalir pada retina mata. Mata albino pun sangat peka terhadap cahaya sehingga cara mereka menjaga kelopak matanya adalah dengan selalu berkedip.
 
Pada kasus lain, albino seringkali mengalami gangguan rabun jauh, rabun dekat, dan astigmatisma. Sebagian besar juga mengalami nygtagmus (bagian hitam pada bola mata selalu bergerak-gerak hingga sukar untuk fokus ketika membaca), strabismus (mata juling), dan photophobia (mata terlalu sensitif terhadap cahaya).
 
Penanggulangan nygtagmus dan strabismus bisa diatasi dengan pembedahan dan terapi khusus oleh dokter mata. Sedangkan photophobia dapat diatasi dengan menggunakan kacamata hitam yang mampu menangkal sinar UV hingga 100% atau memakai lensa kontak berwarna untuk menghalangi transmisi cahaya melalui iris. Albino juga dianjurkan menggunakan krim sunscreen dengan kadar SPF tinggi untuk kulit yang juga sensitif terhadap matahari. (TR)
Akses mobile http://m.optikmelawai.com via ponsel anda !
http://www.optikmelawai.com/eye_info/masalah-penglihatan-pada-penderita-albinisme/280/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Berikan komentar untuk kemajuan blog ini seterusnya.